Sabtu, 06 Juli 2024 – 11:36 WIB
Pemuda yang bekerja sebagai cleaning service digerebek saat bermain judi online di sebuah warkop di Surabaya. Foto: Dok. Polsek Semampir.
jatim.jpnn.com – Seorang pemuda berinisial BTJS (23) warga Kupang Praupan Pasar, Surabaya dibekuk polisi saat bermain judi online di sebuah warkop Legendaris 358 Jalan Pandegiling Surabaya, pada Selasa (2/7).
Kapolsek Semampir Kompol Eko Adi Wibowo mengatakan saat digerebek, pelaku sedang memainkan judi online slot PG Mahjong Ways di sebuah situs website.
“Pelaku yang kesehariannya bekerja sebagai cleaning service ini terbukti melakukan perjudian online jenis slot menggunakan uang sebagai taruhannya,” ujar Eko, Jumat (5/7).
Pelaku kemudian dibawa ke Mapolsek Semampir untuk menjalani pemeriksaan lanjutan.
Dari hasil pemeriksaan itu, pelaku mengaku sudah beberapa kali bermain judi online dengan alasan untuk mencari tambahan uang buat kebutuhan sehari-harinya.
“Kami menyita handphone, satu lembar tangkapan layar permainan judi online, satu lembar bukti deposit, dan satu lembar bukti mutasi rekening bank,” jelasnya.
Eko mengimbau kepada masyarakat agar tidak terjerumus ke permainan judi online karena bisa merugikan diri sendiri dan orang lain, termasuk keluarga.
“Seringkali masyarakat sudah mengingatkan pelaku, tetapi tidak dihiraukan. Kami imbau kepada masyarakat juga seluruh anggota agar tidak terlibat dalam perjudian online,” tuturnya.
Pemuda yang kesehariannya bekerja sebagai cleaning service bermain judi online untuk mencari uang tambahan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News