Pameran modifikasi otomotif terbesar di Asia Tenggara, Modification & Lifestyle Expo (IMX) 2024 kembali diadakan dengan tema “Road to the World”. Acara tersebut berlangsung pada tanggal 4-6 Oktober 2024 di ICE BSD City Hall 9-10, Tangerang, Banten. IMX 2024 menampilkan deretan mobil modifikasi terbaik dan ikonik yang jarang ditemui di beberapa pameran otomotif nasional maupun internasional.
Salah satu mobil modifikasi yang menjadi sorotan di IMX 2024 adalah Nissan Skyline R34 Liberty Walk. Kato San, sang founder Liberty Walk Japan, hadir dengan kejutan Nissan R34 Sillhouette LBWK pertama kali di Indonesia. Selain itu, ada juga Nissan Silvia S14 Hi Dudu x Vertex, Toyota Sprinter Trueno AE86 ‘SUPER MAME-GO’, GH Style Gran Max milik Gofar Hilman, Reccoba milik Gofar Hilman dan Arif Brata, Honda S2000 ‘ENGINE PLUS’, serta Wuling Binguo EV dengan modifikasi nyentrik milik Cipung.
Selain itu, IMX 2024 juga menampilkan mobil modifikasi milik para KOL dan influencer otomotif ternama seperti Praz Teguh, Uya Kuya, Anindita, Gading Marten, dan lainnya. Tiket untuk mengunjungi IMX 2024 tersedia dalam dua pilihan, yaitu General Ticket 3 Days Pass OTS dan General Ticket Daily Pass OTS.
Tiket General Ticket 3 Days Pass OTS seharga Rp. 250.000,- memberikan akses untuk tiga hari kunjungan serta kesempatan untuk memenangkan Supergiveaway. Sedangkan General Ticket Daily Pass OTS seharga Rp. 100.000,- memberikan akses untuk satu hari kunjungan. Kedua tiket dapat dibeli langsung di tempat acara. IMX 2024 menjanjikan pengalaman yang mengesankan bagi para pecinta modifikasi otomotif di Tanah Air.