Pada pertandingan lain, Tottenham Hotspur menjamu Eintracht Frankfurt di London dan harus puas bermain imbang 1-1. Meskipun tuan rumah tertinggal lebih dulu lewat gol Hugo Ekitike pada menit keenam, Tottenham akhirnya mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-26 dengan gol Pedro Porro. Di sisi lain, Lazio yang bertandang ke Norwegia harus menerima kekalahan 0-2 dari Bodo/Glimt setelah Ulrik Saltnes mencetak dua gol pada menit ke-47 dan 69′. Hasil tersebut membuat tim ibu kota Italia itu harus kembali dengan tangan hampa. Lalu, Athletic Bilbao bermain imbang tanpa gol melawan Rangers saat bertandang ke Skotlandia. Hasil ini memberikan modal yang bagus bagi Bilbao sebagai tuan rumah pada leg kedua pekan depan.