Dalam kesempatan yang sama, dokter spesialis urologi Sakti Ronggowardhana Brodjonegoro menjelaskan fakta keunggulan vasektomi bagi pria.
“Efektivitas tinggi untuk melindungi kehamilan yaitu 0.15 persen atau 1-2 istri hamil dari 1.000 orang yang suaminya vasektomi. Tidak ada kematian dan angka kesakitannya rendah, biaya lebih murah karena hanya satu kali tindakan, prosedur singkat hanya 15-45 menit, tidak mengganggu libido dan kualitas hubungan seksual, tidak permanen atau bisa disambung kembali atau rekanalisasi, dan keluhan lebih sedikit dibandingkan dengan kontrasepsi lain,” katanya.
Vasektomi menurutnya tidak berdampak negatif pada performa seksual dan libido. Fungsi seksual seperti ereksi, ejakulasi, dan orgasme tetap ada dan tidak akan berubah pasca vasektomi.
“Testosteron tetap diproduksi dalam kadar normal dan stabil seperti sebelumnya,” tambahnya.