Thursday, November 21, 2024
HomeWisataMengulik 3 Hidden Gem di Vietnam, Udah Siap Liburan?

Mengulik 3 Hidden Gem di Vietnam, Udah Siap Liburan?

Minggu, 1 September 2024 – 19:10 WIB

Vietnam, VIVA – Vietnam menjadi salah satu pilihan traveler Indonesia ketika berlibur ke luar negeri. Tidak heran, selain kekayaan budayanya, Negeri Naga Biru ini juga memiliki pemandangan alam yang menakjubkan, makanan yang lezat hingga bangunan bersejarah.

Vietnam juga terkenal dengan kota-kotanya yang ramai seperti Hanoi, pedesaan yang tenang seperti Ninh Binh, dan pasar-pasar ramai yang menawarkan pengalaman berbelanja yang unik. Lalu, bisa ke mana saja sih kalau liburan ke Vietnam? Berikut 5 hidden gem yang wajib kamu kunjungi, yang dikutip dari Tripadvisor.

The Trang An

Trang An merupakan kumpulan dari 31 lembah, 50 gua lintas air, dan rumah bagi 600 jenis flora dan lebih dari 200 jenis fauna. Trang An yang terletak di Ninh Binh, merupakan destinasi menakjubkan dengan pemandangan alam yang menawan.

Museum dan Galeri Seni Precious Heritage

Museum dan Galeri Seni Precious Heritage terletak di Kota Tua Hoi An. Museum gratis ini merupakan rumah bagi pameran permanen Koleksi Precious Heritage karya fotografer Rehahn. Sambil menjelajah ke pelosok Vietnam, koleksi-koleksi yang ditampilkan di sini akan mengungkap kekayaan budaya suku-suku etnik.

Teluk Bai Tu Long

Teluk Bai Tu Long berada di sebelah timur Teluk Halong, Vietnam. Meski karakter geologinya mirip dengan Teluk Halong, Teluk Bai Tu Long memiliki banyak pantai yang masih sepi dan belum terjamah, tidak kalah mengesankan dari pegunungan karst.

Teluk ini kaya akan keanekaragaman hayati berupa hutan hujan tropis nan hijau disertai laut dan pesisir. Daerah ini hampir tidak terjamah turis. Sebagian besar yang datang, hanya karena tidak lebih ramai dibanding Teluk Halong.

Nah, jika kamu berminat berlibur ke Vietnam, ada promo istimewa selama satu bulan penuh. Hingga 15 September 2024 mendatang, wisatawan dapat menikmati potongan harga 20 persen (syarat dan ketentuan berlaku, dengan kuota terbatas) untuk empat 4 penerbangan antara Indonesia dan Vietnam, serta seluruh penerbangan di jaringan Vietjet dengan menggunakan kode promo VJ200. Promo ini berlaku untuk tiket kelas Eco dengan periode perjalanan hingga 15 November 2024.

Vietjet menyediakan empat rute penerbangan yang menghubungkan Indonesia dengan Vietnam, yaitu dari Jakarta dan Bali menuju Hanoi dan Ho Chi Minh City, dua kota metropolitan terbesar di Vietnam yang juga berfungsi sebagai pusat transit utama.

Ini adalah momen yang tepat untuk menikmati keindahan musim gugur di Vietnam serta menjelajahi berbagai destinasi menarik lainnya di Asia seperti Tokyo, Osaka, Seoul, Busan, Taipei, Taichung, Kaohsiung, Hong Kong, Shanghai, Chengdu, Xian, dan masih banyak lagi.

Untuk memberikan beragam pilihan perjalanan bagi wisatawan, Vietjet saat ini mengoperasikan lebih dari 149 rute, termasuk 38 rute domestik dan 111 rute internasional.

Maskapai ini menawarkan 2 juta tiket dengan harga mulai dari Rp900 ribu per tiket (termasuk pajak dan biaya tambahan) untuk semua rute internasional, termasuk penerbangan antara Vietnam dan Indonesia.

Harga spesial ini tersedia selama golden hours antara pukul 12.00 hingga 14.00 (UTC+7) setiap hari hingga 31 Agustus 2024, untuk periode perjalanan antara 4 September 2024 hingga 22 Mei 2025 (syarat dan ketentuan berlaku).

Maskapai ini juga akan menambah 10 pesawat baru yang dijadwalkan tiba pada paruh kedua tahun 2024. Pesawat-pesawat ini, yang sebagian besar merupakan model A321neo ACF berteknologi mutakhir, akan mendukung langkah ekspansi jaringan penerbangan maskapai serta meningkatkan pengalaman penumpang di rute domestik dan internasional.

Source link

RELATED ARTICLES

Berita populer