Tuesday, September 17, 2024
HomeKesehatanTurunkan Kolesterol Tinggi dengan Jus Tomat Segar, Cek 5 Resepnya

Turunkan Kolesterol Tinggi dengan Jus Tomat Segar, Cek 5 Resepnya

Banyak orang merasa khawatir tentang kadar kolesterol tinggi dalam tubuh. Selain dapat menyebabkan penyakit jantung, kolesterol tinggi juga dapat mengganggu kesehatan secara keseluruhan.

Namun, ada kabar baik bahwa Anda dapat mencoba menurunkan kolesterol secara alami dan enak dengan mengonsumsi jus tomat. Tomat mengandung likopen, antioksidan yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh.

Selain itu, tomat juga mengandung vitamin C dan kalium yang bermanfaat untuk kesehatan jantung. Sebuah penelitian yang diterbitkan di National Library of Medicine pada 2017 menunjukkan bahwa mengonsumsi likopen dapat mengurangi risiko terkena penyakit kardiovaskular.

Jus tomat juga merupakan sumber kalium yang baik. Kalium adalah elektrolit yang membantu tubuh menjaga keseimbangan cairan dan tekanan darah.

Kalium dapat menurunkan tekanan darah, yang bermanfaat bagi orang dengan tekanan darah tinggi. Peningkatan asupan kalium juga dapat mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke.

Jangan khawatir, karena bahan-bahan yang dibutuhkan untuk resep jus tomat ini sangat mudah ditemukan. Dengan rutin mengonsumsi jus tomat, Anda tidak hanya dapat menurunkan kolesterol, tetapi juga mendapatkan manfaat lain seperti kulit yang lebih sehat dan sistem kekebalan tubuh yang lebih kuat.
Yuk, simak resep-resepnya berikut ini sebagaimana dihimpun Liputan6.com dari berbagai sumber.

Source link

RELATED ARTICLES

Berita populer