Musim ini adalah momen kebangkitan Gamba Osaka di J1 League. Dalam tiga musim terakhir, mereka menempati posisi ke-13, 15, dan 16, bahkan hampir terdegradasi. Namun, situasinya berubah musim ini. Gamba Osaka, salah satu klub teratas di Liga Jepang, mulai menunjukkan kembangkitan.
Kedatangan pemain baru seperti Welton, Tokuma Suzuki, dan Shinnosuke Nakatani mungkin menjadi faktor utamanya. Hingga pekan ke-23, Gamba Osaka mampu bersaing di papan atas klasemen. Dengan 44 poin, mereka berada di posisi kedua, hanya selisih lima poin dari Machida Zelvia yang memimpin.
Performa Gamba Osaka dalam tiga musim terakhir tidak mencerminkan status mereka sebagai salah satu klub terbesar di Jepang. Namun musim ini situasinya berubah. Berstatus sebagai salah satu klub terbaik di Liga Jepang, Gamba Osaka mulai menunjukkan kebangkitan dengan bersaing di papan atas J1 League.