Kemenangan Paul Pogba di Piala Dunia FIFA 2018 merupakan puncak dari karier profesionalnya. Dia tampil gemilang di turnamen tersebut dan membantu timnya memenangkan kompetisi di Rusia.
Namun, mantan manajer Manchester United, Jose Mourinho, mengklaim bahwa Pogba kehilangan fokus setelah Piala Dunia 2018.
“Satu-satunya hal yang saya katakan adalah bahwa hal itu terjadi pada hampir semua orang di beberapa momen karier Anda. Anda kehilangan sedikit rasa tentang siapa diri Anda dan apa yang harus Anda lakukan. Musim setelah Prancis memenangkan Piala Dunia, saya pikir Paul kembali dengan cara yang berbeda.
Hubungan antara Mourinho dan Pogba memang kerap memanas. Manajer asal Portugal itu bahkan mengklaim bahwa setelah Piala Dunia 2018, sepak bola bukan lagi prioritas utama dalam hidup Pogba.